Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Di zaman serba instan ini, hampir semua orang membutuhkan laptop untuk membantu pekerjaan mereka. Entah dari sekolah, bekerja di kantor, Youtuber, Blogger, Editor, dan lain-lain. Dan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 3200U tentu cocok untuk hal tersebut.

Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 merupakan sebuah laptop yang dilengkapi dengan processor AMD Ryzen yang memang sudah tidak asing dalam dunia komputasi. Ada dua jenis processor yang sekiranya bisa anda pilih ketika membeli laptop ini.

Yaitu adalah Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 3200U atau Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen R7 2700U yang tentu saja sama-sama bagus dalam membantu pekerjaan anda dalam dunia komputasi.

Desain dan Tampilan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U memiliki tampilan yang menantang karena menggunakan warna hitam, ditambah dengan bodi yang cukup tebal membuat laptop ini seperti tank yang siap menghancurkan permasalahan anda.

Bagian luarnya, anda akan dapat merasakan bagian laptop ini yang seolah terbuat dari kayu mahal. Apalagi ia terbuat dari bahan polycarbonat yang telah dipoles membuat teksturnya lembut dan tidak terkesan murahan.

Kemudian, ketika menyalakannya, anda akan langsung disambut dengan layar dengan lebar 16,6 inchi berjenis TFT LCD dengan LED atau Light Emiting Diode, yang memiliki backlight dengan resolusi HD 1366 x 768 ditambah dukungan teknologi Acer ComfyView dan Acer Bluelight Shield.

Fitur Acer Comfy View adalah fitur yang sengaja diciptakan Acer agar mata anda nyaman dalam menggunakan laptop, sementara Acer Bluelight Shield merupakan fitur laptop Acer yang mampu mereduksi sinar biru yang mampu melelahkan mata.

Adanya kedua fitur tersebut akan membuat anda tetap nyaman didepan laptop selama berjam-jam tanpa mengkhawatirkan kesehatan mata anda. Sungguh kelebihan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U yang patut dibanggakan. 

Tidak hanya bodynya yang kokoh, akan tetapi laptop ini memiliki engsel yang unik, yang bisa membuat hinch layar bisa sampai 180 derajat. Membuat anda tidak perlu khawatir bagian monitornya patah. 

Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U
Gambar Acer Aspire 3 A315-41G-R38X


Performa Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Mengusung AMD Ryzen sebagai processornya membuat kemampuan laptop ini tidak bisa diremehkan. Kemampuan Ryzen 3 2700U sebagai processor memang telah dikenal semenjak dulu, terlebih pertempuran rivalitas Intel dengan AMD yang tiada ujungnya.

AMD Ryzen R7 2700U sendiri dibantu dengan prosesor 4 core dengan 8 threads yang memiliki kecepatan sampai 3.8GHz. Adanya RAM 8 GB DDR4 2133 MHz  Dual Channel serta kartu grafis juga menambah kemampuan dari Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U. 

Kehebatan Processor AMD Ryzen 3 2700U tersebut pernah diuji oleh CariSinyal.com dan mendapatkan hasil yang positif sebab skor yang dicapai sanggup sampai 1370. Performa tersebut sudah cukup bagus untuk menunjang komputasi harian anda.

Percobaan tersebut terus berlanjut hingga menghasilkan insight yang mencengangkan sebab AMD Ryzen 3 2700U ternyata sanggup setara dengan prosesor Intel Core i7-3770 yang merupakan processor kelas atas.

RAM yang digunakan juga adalah RAM 8 GB DDR4 2133 MHz  Dual Channel dan dapat di upgrade sampai 16GB. RAM dengan jumlah tersebut akan sanggup menemani performa laptop tersebut, bahkan ketika sahabat Last tidak puas, anda bisa mengupgradenya lagi. 

Performa Acer Aspire 3 A315-41G-R38X juga telah didorong dengan dual GPU, yaitu Radeon RX Vega 10 dan AMD Radeon 535.  Dua GPU tersebut mampu membuat laptop optimal ketika menjalankan program yang memang membutuhkan komputasi pengolah grafis. 

Pada pengujian Cinerbench R15 yang dilakukan CariSinyal.com, dapat diektahui kalau kemampuan grafis AMD Radeon 535 di laptop Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U mendekati kemampuan Nvidia GT650 yang pada umumnya digunakan di PC Desktop.

Kendati skor tersebut belum menggambarkan performa laptop secara keseluruhan. Akan tetapi benchmark yang dilakukan CariSinyal tersebut bisa jadi gambaran dari performa laptop tersebut.

Performanya juga telah diuji dengan cara memainkan game PUBG di Steam dengan hasil yang memuaskan. Pengujian yang dilakukan Suara.com menghasilkan permainan yang mulus tanpa ada kendala yang berarti, bahkan detail dari pemandangan tersebut dapat terlihat dengan jelas.

Tambahan, laptop ini juga memiliki kipas yang tidak terlalu berisik. Kipas yang dimiliki cukup adem sehingga bisa dikatakan bahwasanya sistem pendingin di laptop ini termasuk baik untuk laptop.

Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U
Gambar Dari Laptophia


Penyimpanan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Hebtanya laptop ini adalah ia telah dibekali dengan kapasitas penyimpanan HDD maupun SSD. Hal yang sangat jarang kita temui di dunia per-laptopan.

Untuk HDD, kapasitas penyimpanan  yang bisa diakses sebesar 1 TB. Sementara untuk SSD (Solid State Drive), kapasitas penyimpanan yang mampu diberikan adalah 128 GB. Sangat bagus karena HDD dan SSD akan saling melengkapi satu dengan lainnya.

For Your Information, SSD sangat cepat dalam merespon file, sehingga tidak membutuhkan waktu lama ketika menunggu file tersebut. Sementara HDD kendati tebal, sanggup menampung banyak penyimpanan kendati tidak secepat SSD.

Tercatat SSD sanggup lebih cepat 4 sampai 5 kali dalam membuka file dibandingan HDD, hal yang membuat ia digandrungi banyak laptop saat ini, apalagi ia memiliki body yang tipis sehingga bisa menciptakan laptop yang ringkas dan ringan.

Acer Aspire 3 A315-41G-R38X juga menggunakan Windows OS Original yang termasuk baik dalam mempercepat kinerja laptop. Sebab dengana adanya Windows OS Original, tidak akan membutuhkan waktu lama bagi anda untuk membuka Windows. 

Bahkan tercatat kecepatan membuka Windows hanya sekitar dua atau tiga detik ketika dinyalakan, laptop akan langsung masuk ke halaman login Windows. Berbeda dengan HDD yang terkadang membutuhkan waktu yang lama.

Kelebihan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

1. Performa Gahar

Processor yang digunakana adalah AMD Ryzen 3 2700U yang mampu bersaing dengan Intel Core-7 3770. Kemampuan processornya sampai 2.2GHz - 3.8GHz, akan sangat mendukung komputasi anda.

2. RAM Mantap

Memiliki RAM 8 GB DDR4 2133 MHz Dual Channel, RAM sebanyak itu sangat cukup dalam komputasi, bahkan ketika anda ingin lebih, anda bisa mengupgradenya sampai 16 GB.

3. Dual GPU

Dalam hal grafis, laptop ini termasuk baik, bahkan ketika Suara.com melakukan percobaan saat bermain PUBG, tidak ada kendala yang terjadi, semua pemandangan dan detail dapat terlihat dengan jelas.

4. Penyimpanan SSD dan HDD

Ini sangat bagus sebab jarang laptop memiliki dua penyimpanan. Jika dijumlahkan, penyimpanannya sampai 1128 GB atau 1 Terabyte dengan tambahan 128 Gb. SSD sangat cepat dalam merespon file, sangat bagus untuk anda!

5. Windows OS Original

Karena menggunakan SSD, ia juga menggunakan OS Original sehingga sangat cepat dalam membuka laptop. Tercatat hanya dalam kurun waktu 2 detik, laptop telah bisa masuk ke menu login.

6. Bodi Kokoh

Bodi laptop ini cukup solid dan kuat, ia terbuat dari polycarbonat yang telah dipoles sehingga membuat teksturnya lembut dan tidak terkesan murahan.

7. Hinch Bisa Diputar 180 Derajat

Acer Aspire 3 A315-41G-R38X ini menggunakan layar 15 inci dengan hinch yang kokohm apalagi ia cukup sulit dibuka dengan satu jari. Anda pun bisa memutar hinch nya sampai 180 derajat. Hal yang tentunya membuat ia unik. 

Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U
Gambar dari CariSinyal.com

8. Terdapat Fitur Acer ComfyView dan Acer Bluelight Shield.

Fitur Acer Comfy View merupakan fitur yang mampu menjaga mata anda untuk nyaman dalam menggunakan laptop, sementara Acer Bluelight Shield adalah fitur yang mampu mereduksi sinar biru yang mampu melelahkan mata.

Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

1. Toucphad Kurang Lebar

Touchpad yang digunakan kurang lebar hingga jari anda tidak akan maksimal ketika menggerakkan kursor yang ada. Jadi anda lebih baik menggunakan mouse.

2. Cukup Berat

Beratnya 2,2 Kg cukup berat untuk ukuran laptop kebanyakan, tentu karena ukurannya yang memang besar ditambah dengan bezel yang cukup tebal.

3. Layar Masih HD Dengan Panel TN

Acer Aspire dengan processor Ryzen yang masuk ke Indonesia cenderung menggunakan HD, padahal diluar telah menggunakan Full HD. Hal tersebut membuatnya kurang elok untuk dipandang.

Layarnya juga cukup lebar, yaitu 15,6 inci dengan panel TN. CariSinyal benar, menilik dari harga yang ditawarkan semestinya laptop ini tampilan layar IPS guna membuat sudut pandang lebih baik.

4. Keyboard Yang Cukup Berbeda

Penempatan keyboard juga cukup berbeda dari laptop kebanyakan. Untuk huruf mungkin masih sama, akan tetapi ada angka tambahan disebelah kanan huruf yang takutnya membuat anda salah dalam mengetik.

Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U
Gambar dari CariSinyal.com

5. Tidak Ada Port Type C

Port Type C merupakan port terbaik dibandingkan port Type A dan Type B. Sayangnya laptop ini tidak memiliki hal tersebut padahal gadget sekarang banyak yang menggunakan port Type C. 

6. Tidak Ada Sensor Jari

Laptop dengan harga 7 juta keatas semestinya telah dilengkapi dengan sensor jari, apalagi bila ia termasuk kelas menengah. Namun bukan masalah besar karena laptop ini sepertinya menyasar manusia yang tidak suka ribet.

7. Bezel Layar Cukup Tebal

Sebenarnya sekarang banyak yang menggunakan layar tipis sehingga menjadikan laptop lebih ringkas. Sebutlah Asus Vivobook 14 K413EA AM351TS yang pernah kami review. Bezel yang tebal juga cenderung tidak menjadikannya stylish.

8. Hanya Satu Warna

Warna yang diberikan hanyalah warna hitam, tidak ada tambahan warna seperti silver, putih, atau warna lainnya. Jadi anda tidak terlalu bisa memilih rupa dan harus menerima dengan apa adanya.

9. Baterai Kurang Lama

Menurut informasi yang Lastquestions himpun, baterai yang dimiliki laptop ini hanya bisa bertahan 6 jam, sangat kurang sebenarnya, namun tentu saja itu tergantung pemakaian penggunanya.

Harga Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U

Pada awal kemunculannya, harga yang dibanderol laptop ini adalah 10 juta, akan tetapi harga bisa berubah sewaktu-waktu. Guna membantu sahabat Lastquestions dalam membeli laptop ini, berikut kami carikan harga yang pantas dan murah untuk anda.

Harga Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U di Shopee Rp13.908.700 

Harga Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U di Lazada Rp7.295.687

Harga Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U di Bukalapak Rp11.699.000

Harga Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U di Tokopedia Rp10.525.000

Jika anda tergiur dengan harga yang ditawarkan, anda bisa langsung mengklik link diatas dan anda akan langsung diantar kepada pembelinya.

Spesifikasi Acer Aspire 3 A315-41G-R38X

  • Layarnya sebesar 15.6 inches HD 1366 x 768 piksel (TN)
  • Processor yang digunakan adalah AMD RYZEN R7 2700U 2.2GHz - 3.8GHz
  • Graphic Card yang dipakai  RADEON RX VEGA 10 + RADEON 535 2GB DDR5
  • RAM yang tersedia adalah 8 GB DDR4 2133 MHz  Dual Channel
  • Storage yang dimiliki sejumlah 128 SSD + 1TB HDD
  • Konektivitas yang digunakan Wifi Integrated 802.11 AC
  • Port yang tersedia diantaranya 1 x USB 3.0, 2 x USB 2.0, 1 x HDMI, 1 x RJ45 LAN dan 1 x Audio Jack
  • Baterai dengan kekuatan 4810mAh
  • Berat sekitar 2,2 Kilo

Kesimpulan:

Dari data dan informasi yang kami paparkan diatas, Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U termasuk kedalam laptop kelas menengah dan sepertinya ditujukan kepada masyarakat yang tidak suka ribet dan suka ngegame.

Mengapa? Karena performa yang ditawarkan sangat cepat, apalagi adanya SSD dan HDD dengan kecepatan membuka Windwos hanya dalam kurun waktu dua detik saja. Padahal, laptop lain bisa sampai satu menitan.

Adanya HDD dengan jumlah penyimpanan 1 Terabyte ditambah SSD 128 GB membuat anda tidak perlu lagi membeli hardisk tambahan seperti laptop lainnya. Adanya RAM 8 GB tentu saja bisa membuat anda puas membuka apapun yang anda inginkan tanpa khawatir lag atau macet.

Jadi menurut kami, laptop ini ditujukan kepada manusia-manusia yang menyukai simplisitas dan tidak terlalu peduli pada bagian luarnya. Atau bahasa romansanya adalah, mencintai dengan apa adanya.

Akan tetapi laptop ini masih memiliki masalah pada layar yang hanya HD, padahal diluar sana telah menggunakan Full HD. Bezelnya yang tebal juga mengurangi style yang ada pada laptop kendati sekarang lagi trend-trendnya laptop tipis.

Namun untuk melakukan komputasi harian, laptop ini sangat ciamik karena memiliki kartu grafis ganda. Sangat bagus untuk bermain game maupun mengerjakan tugas yang produktif. Jadi jika memang anda ingin membelinya, setidaknya anda menyiapkan uang sejumlah 11 juta karena harga bisa berubah sewaktu-waktu.

Sekian Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U yang telah Lastquestions rangkum, semoga bisa menjadi informasi untuk anda yang ingin mendapatkan laptop dengan bijak.

Jika ada pertanyaan yang mengganjal maupun kesalahan, sahabat Last bisa menuliskannya di kolom komentar.

Referensi : 

Data dan informasi kami kutip dari CariSinyal.Com, Review Acer Aspire 3 A315-41G-R38X 

Informasi lain kami ambil dari Laptophia, Acer Aspire 3 A315-41 R69L


Baca Juga : Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 5 Magical Color (A514-53-32H2)

Baca Juga : Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Lenovo IdeaPad 120S-14IAP Intel Celeron N3350

2 komentar untuk "Spesifikasi Serta Kelebihan dan Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41G-R38X AMD Ryzen 3 2700U"